Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Sample text

Social Icons

Sample Text

Selasa, 05 Februari 2013

Event RoTiFresh



Kamis, 31 Januari 2013 RoTiFresh kembali mengadakan acara yang bertempat di El Blossom Cafe & Resto Semarang. Acara ini dihadiri sekitar 50 orang,  dari berbagai komunitas yang ada di Semarang. Acara RoTiFresh kali ini membahas tentang hal-hal yang sudah terjadi di dunia digital pada tahun 2012 dan apa yang akan terjadi di tahun 2013. 



Acara dimulai pada pukul  19.30 WIB dengan pembicara pertama yaitu mas Pitra Satvika (@Pitra) seorang founder STRATEGO dan Inisiator Social Media Strategist Club. Pada kesempatan kali ini kas Pitra menjelaskan tentang “Indonesia’s Social Media Study Cases 2012” atau studi kasus mengenai sosial media di Indonesia pada tahun 2012. Mas Pitra menjelaskan tentang berbagai macam hal-hal yang terjadi dunia digital pada tahun 2012, salah satunya twitter dan youtube yang banyak digunakan sebagai media untuk mempopulerkan acara ataupun boy and girl band yang ada di Indonesia. Tak hanya itu, mas Pitra juga menjelaskan tentang salah satu provider ataupun perusahaan yang juga menggunakan sosial media sebagai media publikasi produk-produknya.
Pembicara yang kedua yaitu Mas Jefri Dinomo (@_uje) yang merupakan Manajer Google Business Group Semarang. Mas uje memberikan materi tentang “Semarang Netizen”. Mas Uje menjelaskan mengenai sosial reporting menggunakan search engine, bagaimana menjadikan sosial media sebagai media yang efektif. Mas Uje juga mengatakan bahwa Semarang menduduki peringkat ke 78 sebagai pengguna sosial media khususnya facebook. Namun sangat disayangkan karena banyak dari pengguna sosial media tersebut yang tidak mempromosikan kota sendiri (Semarang) di media sosial.
Acara ini berlangsung dengan lancar walaupun ada beberapa peserta yang tidak mendapatkan tempat duduk lantaran tempat terbatas. Namun antusiasme peserta patut diacungi jempol, meskipun ada yang berdiri mereka tetap memperhatikan materi yang disampaikan oleh pembicara. Acara tersebut selesai pada pukul 20.45 dan diakhiri dengan sesi foto bersama.

0 komentar:

Posting Komentar